Facebook Membeli WhatsApp Senilai Rp 223,6 Triliun

Facebook Membeli WhatsApp Senilai Rp 223,6 Triliun - Situs jejaring sosial Facebook adalah jejaring sosial yang saat ini sudah memiliki lebih dari 1 miliar pengguna. Sebuah pencapaian yang sangat fantastis dan  ternyata Facebook tidak hanya bermain di jejaring sosial yang kamu tahu saja. Facebook sendiri sebenarnya sudah memiliki layanan pesan instan sendiri. Lalu, apa alasan Facebook repot-repot membeli WhatsApp yang memiliki layanan serupa Messenger dan dengan nilai yang sangat tinggi. Berbeda dengan WhatsApp, layanan mobile messaging populer ini telah memiliki 450 juta pengguna di seluruh dunia, dan terdapat satu juta pengguna baru tiap harinya. Karena itu, untuk mempercepat adopsi layanan messaging ke cakupan yang lebih luas lagi, Facebook membeli WhatsApp. WhatsApp sedang mengejar jumlah 1 miliar pengguna, layanan (messaging) yang memiliki capaian seperti itu sangat berharga,” ujar CEO dan pendiri Facebook, Mark Zuckerberg.

Facebook Membeli WhatsApp Senilai Rp 223,6 Triliun

WhatsApp sudah menjadi milik Facebook. Perusahaan jejaring sosial itu membeli WhatsApp dengan nilai yang fantastis, 19 miliar dollar atau sekitar Rp 223,6 triliun! Namun sampai saat ini, baik Facebook ataupun WhatsApp tetap berjalan sendiri-sendiri. Dibanding Facebook, Whatsapp dinilai memiliki tingkat engangement user yang lebih tinggi. Nah, dengan perpaduan Instagram, Facebook, dan Whatsapp, nantinya Mark Zuckerberg mampu menghubungkan orang-orang di seluruh dunia.

Baru empat tahun berdiri, WhatsApp sudah mempunyai 450 juta pengguna, dan 70% diantaranya aktif menggunakannya setiap hari dan Lebih dari 600 juta foto diunggah ke WhatsApp per hari, lebih dari 200 juta pesan suara dikirim setiap hari, dan lebih dari 100 juta pesan berupa video dikirimkan dalam 24 jam.. Facebook hanya memperoleh 145 juta akun dalam 4 tahun pertama, disusul gmail dengan 123 juta pengguna, twitter hanya memperoleh 54 juta pengguna dan skype hanya 52 juta pengguna

Selain mengklaim ada 450 juta pengguna, WhatsApp juga mencatat lalu lintas pesan yang sangat besar. Ini lonjakan yang luar biasa. Bandingkan dengan data bulan Agustus 2012, ketika pesan yang terkirim mencapai 10 miliar, lalu disusul tepat pada 31 Desember 2012 yang mencapai 18 miliar pesan dari 100 juta pengguna. #6 Benci Password dan Layanan Untuk Semua Orang

Selain whatsapp ternyata ada juga perusahaan lain yang dibeli facebook selain whatsapp yaitu, Oculus VR, selaku perusahaan yang mengembangkan Oculus Rift ini ternyata juga sudah diakuisisi oleh Facebook dan Instagram, Memang sudah cukup lama Facebook mengakuisisi Instagram. Hanya Oculus VR yang tidak memiliki persaingan apapun dengan Facebook.

Lalu bagaimanakah status WhatsApp selanjutnya setelah akuisisinya ini? Apakah WhatsApp akan banyak berubah dan dijejali oleh iklan-iklan yang mengganggu? Dalam blog resminya, WhatsApp melalui sang pendirinya Jan Koum menyakinkan penggunanya bahwa WhatsApp akan terus beroperasi secara independen dan tak akan ada iklan sedikitpun yang akan mengganggu komunikasi mereka dan Saat ini WhatsApp telah berumur 5 tahun.

Related Posts

Facebook Membeli WhatsApp Senilai Rp 223,6 Triliun
4/ 5
Oleh